Halal Bihalal, Pemberian Penghargaan, Temu Alumni dan Tausiah

 

aaaaaaa

Halal Bihalal, Pemberian Penghargaan, Temu Alumni dan Tausiah

Himpunan Mahsiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIN TULUNGAGUNG telah melaksanakan acara yang bertepatan di awal semester ganjil. Acara yang ditunggu-tunggu oleh semua warga, alumni, maupun pengurus hmj pgmi adalah halal bi halal dikarenakan semua akan bertemu kembali (temu kangen) setelah usai melaksanakan puasa ramadhan dan menunaikan idul fitri di rumah masing-masing. Di acara tersebut juga di agendakan Pembagian khs, Pemberian penghargaan IPK terbaik, Temu kangen dan Tausiah.
Acara ini dilaksanakan pada hari Rabu, 10 Juli 2019 di Aula lantai 6 Gedung K.H. Arif Mustaqim IAIN TULUNGAGUNG, yang diikuti oleh seluruh anggota HMJ, alumni pengurus hmj, dan semua warga pgmi. Dari awal sampai akhir acara semua sangat khidmat dan berjalan lancar. Awal acara disambut dengan sholawat Darul Ulum, sambutan-sambutan dari kajur, ketua umum, dekan. Dilanjut dengan permberian penghargaan IPK terbaik, tausiah dan yang terakhir pembagian khs setiap masing-masing kelas. Dan alhamdulillah acara halal bi halal tersebut sudah selesai pada jam 13.00 sesuai yang diharapkan dan terakhir sudah seperti biasanya yaitu sarasehan (evaluasi) dari setiap sie-sie maupun dari bph dan juga ada tambahan dari segenap alumni hmj (domisioner) untuk perbaikan acara selanjutnya.